by

SMAN 1 Cicalengka Mengadakan Gelar Karya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)

kabarbhayangkara.com /KAB. BANDUNG- Siswa Siswi SMAN 1 Cicalengka mengadakan kegiatan Gelar Karya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), Kamis (2/11/2023).

Pelaksanaan pada acara yang digelar tersebut seperti pakaian yang digunakan oleh peri ini didominasi botol plastik.

Puluhan karya yang dipamerkan di acara tersebut, salah satunya produk inovasi yang ramah lingkungan, seperti yang ditunjukkan foto di atas!

Kegiatan tersebut tiap kelas X menampilkan berbagai inovasi beragam, mulai dari fashion show dengan kostum berbahan dasar plastik dan kertas tak terpakai, simulasi media tanam hidroponik, briket hingga edukasi karya ecoprint.

Dalam kegiatan SMAN 1 Cicalengka acara tersebut menghadirkan kaulinan tradisional Sunda dan mementaskan cerita legenda Sunda.

Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII, Bu Endang Susilastuti didampingiKepala SMAN 1 Cicalengka, Caswanda membuka resmi acara  Gelar Karya Project Penguatan Profil Pelajar Pancasila ditandai dengan pemukulan Goong.

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII, Bu Endang berkesempatan ikut main karet seperti loncat tinggi dan Solnah.

“Endang Susilastuti saat ditemui media mengatakan bahwa pemainan dilaksanakan SMAN 1 Cicalengka flashback ke masa kecil.” ucapnya

“Endang berharap, kegiatan ini mampu menggali karakter bagi peserta didik.

“Kepala SMAN 1 Cicalengka, Caswanda menjelaskan, tujuan gelar karya ini adalah menumbuhkan Profil Pelajar Pancasila. “Sehingga, P5 ini membangkitkan gotong-royong, kebersamaan, idealisme, dan kreativitas,” tutupnya.
.

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *