by

Ketua DPRD Jabar Beserta Forkopimda Jabar Mendatangi Check Point Jatinangor PSBB Covid 19

bdgtoday.com/ JATINGOR-Ketua DPRD Jawa Barat Brigjen (PURN) Taufik Hidayat beserta Forkopimda Jabar mendatangi check point PSBB Covid 19. Rabu, 22 April 2020.

Dalam kesempatan tersebut pemantuan dilakukan di beberapa check point PSBB diantaranya, check point Pasteur, Cimahi (Kebon Kopi) Kabupaten Bandung Barat ( GT Padalarang), Kabupaten Bandung (Kopo), Kabupaten Sumedang (perbatasan Jatinangor).

Adapun hasil pemantauan tersebut, PSSB di hari pertama terpantau intensitas kendaraan menurun. Untuk selanjutnya Pemprov Jabar akan terus melaksanakan sidak PSBB untuk melihat seberapa besar kedisiplinan masyarakat terhadap ketentuan dan peraturan PSBB.

DPRD mengontrol dan memastikan pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tingkat Provinsi pada 6 – 19 Mei 2020 untuk memutus mata rantai penyebaran virus yang pertama kali muncul di Wuhan negara tiongkok tersebut.

Waras Wasisto Koordinator Satgas Lawan Covid-19 DPRD Provinsi Jawa Barat terus bergerak memantu pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tingkat Provinsi di daerah Bekasi.

Anggota komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan, melakukan monitoring PSBB di beberapa titik check point pintu perbatasan antara provinsi Jabar dan DKI Jakarta yang juga pos tempat penyekatan larangan mudik bagi warga .

“Harapannya adalah agar data yang positif bukan meningkat, melainkan menurun dan pandemi ini segera berakhir, Pungkasnya.

Baca Juga :  Jabar Usulkan 18 Kabupaten dan Kota Sehat

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *