by

SATU KORBAN DARI KORBAN TERAKHIR YANG HILANG DALAM LONGSOR DI CISOLOK TELAH DITEMUKAN

Kabar Bhayangkara/ CISOLOK – Kabid Humas Polda Jabar kembali merelease ditemukannya 1 (satu) korban tertimbun tanah longsor di Kp. Cimapag Desa Sirnaresmi Kec. Cisolok Kabupaten Sukabumi. Minggu 6-1-2019.

Korban yang ditemukan sekitar jam 10.00 WIB, berhasil diidentifikasi oleh Tim Disaster Victim Identification (DVI) atas nama An. ARYANAH, perempuan, 55 tahun, warga Cimapag.

Dari 33 orang korban yang dinyatakan hilang, hingga hari Minggu (6-1-2019) pukul 10.00 WIB, telah ditemukan dan diidentifikasi sebanyak 32 orang.

Korban yang masih dalam pencarian berjumlah 1 (satu) orang, bernama RUHAESIH, perempuan, warga Cimapag. (ref.ds)*

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *